Tuesday, July 24, 2012

Setting Router dengan Ubuntu

Router adalah sebuah alat yang mengirimkan paket data melalui sebuah jaringan atau Internet menuju tujuannya, melalui sebuah proses yang dikenal sebagai penghalaan. Proses penghalaan terjadi pada lapisan 3 (Lapisan jaringan seperti Internet Protocol) dari protokol tumpukan (stack protocol) tujuh-lapis OSI.
 Router berfungsi sebagai penghubung antar dua atau lebih jaringan untuk meneruskan data dari satu jaringan ke jaringan lainnya. Router berbeda dengan switch. Switch merupakan penghubung beberapa alat untuk membentuk suatu Local Area Network (LAN). Sebagai ilustrasi perbedaan fungsi dari router dan switch merupakan suatu jalanan, dan router merupakan penghubung antar jalan. Masing-masing rumah berada pada jalan yang memiliki alamat dalam suatu urutan tertentu. Dengan cara yang sama, switch menghubungkan berbagai macam alat, dimana masing-masing alat memiliki alamat IP sendiri pada sebuah LAN.

Router sangat banyak digunakan dalam jaringan berbasis teknologi protokol TCP/IP, dan router jenis itu disebut juga dengan IP Router. Selain IP Router, ada lagi AppleTalk Router, dan masih ada beberapa jenis router lainnya. Internet merupakan contoh utama dari sebuah jaringan yang memiliki banyak router IP. Router dapat digunakan untuk menghubungkan banyak jaringan kecil ke sebuah jaringan yang lebih besar, yang disebut dengan internetwork, atau untuk membagi sebuah jaringan besar ke dalam beberapa subnetwork untuk meningkatkan kinerja dan juga mempermudah manajemennya. Router juga kadang digunakan untuk mengoneksikan dua buah jaringan yang menggunakan media yang berbeda (seperti halnya router wireless yang pada umumnya selain ia dapat menghubungkan komputer dengan menggunakan radio, ia juga mendukung penghubungan komputer dengan kabel UTP), atau berbeda arsitektur jaringan, seperti halnya dari Ethernet ke Token Ring.

Router juga dapat digunakan untuk menghubungkan LAN ke sebuah layanan telekomunikasi seperti halnya telekomunikasi leased line atau Digital Subscriber Line (DSL). Router yang digunakan untuk menghubungkan LAN ke sebuah koneksi leased line seperti T1, atau T3, sering disebut sebagai access server. Sementara itu, router yang digunakan untuk menghubungkan jaringan lokal ke sebuah koneksi DSL disebut juga dengan DSL router. Router-router jenis tersebut umumnya memiliki fungsi firewall untuk melakukan penapisan paket berdasarkan alamat sumber dan alamat tujuan paket tersebut, meski beberapa router tidak memilikinya. Router yang memiliki fitur penapisan paket disebut juga dengan packet-filtering router. Router umumnya memblokir lalu lintas data yang dipancarkan secara broadcast sehingga dapat mencegah adanya broadcast storm yang mampu memperlambat kinerja jaringan.
Jenis-jenis router

Secara umum, router dibagi menjadi dua buah jenis, yakni:
  • static router (router statis): adalah sebuah router yang memiliki tabel routing statis yang di setting secara manual oleh para administrator jaringan.
  • dynamic router (router dinamis): adalah sebuah router yang memiliki dan membuat tabel routing dinamis, dengan mendengarkan lalu lintas jaringan dan juga dengan saling berhubungan dengan router lainnya.
Sumber Wikipedia

Dari pengertian diatas berikut sedikit tutorial membuat raouter dengan ubuntu selamat menyimak semoga bermanfaat:
Setting jaringan dengan modem Modem GSM Sierra 885 USB dan Telkomflash sebagai server router

Alat dan Bahan :
1.Sim card Telkomsel Flash unlimited Basic.
2.Modem GSM Sierra 885 USB
3.PC dengan OS Ubuntu 9.04 Jaunty Jackalope
4.Local Area Network 192.168.0.0/24

Modem GSM & Telkomsel Flash bisa jalan di Ubuntu 9.04
Modem sierra 885 udah terdetek dengan baik di ubuntu 9.04 termasuk profile dari beberapa operator seluler di Indonesia. Hebat kan? Kerja kita jadi lebih mudah kali ini. Bravo Ubuntu. Jadi ngk perlu cari2 driver lagi dan setting operator sellulernya.

Colok kan modem ke port USB dan tunggu kotak dialog terbuka. Anda bisa pilih negara dan operator selular yg sesuai dengan SIM CARD yang anda gunakan. Ketika step ini selesai maka di panel atas bagian network (itu lho yg letaknya dekat tanggal dan jam) akan bertambah satu buah koneksi lagi : Mobile Broadband > Telkomsel. Klik radio button untuk mengaktifkan koneksi internet via modem GSM. Nah sekarang udah bisa internetan, tinggal bagaimana caranya bisa di share ke jaringan.

Sharing Internet
Mungkin yang terbiasa sharing dengan ICS di windows akan bingung ketika di linux. Untuk di Linux, maka PC ini akan bertindak sebagai router/Gateway. Nah cara yang digunakan yaitu mengaktifkan NAT (Network Address Translation) dan IP Forwarding. Cara ini sangat umum dan familiar dalam pembuatan PC router di Linux. Syntax Commandnya adalah sebagai berikut, ketik :

iptables -t nat -A POSTROUTING -o ppp0 -j MASQUERADE

echo 1 > /proc/sys/net/ipv4/ip_forward

Rule tersebut akan hilang ketika komputer direboot. Untuk menyimpan setting tersebut masukan command tadi ke dalam file : /etc/rc.local. Ketik :

$ sudo nano /etc/rc.local

#!/bin/sh -e
#
# rc.local
#
# This script is executed at the end of each multiuser runlevel.
# Make sure that the script will "exit 0" on success or any other
# value on error.
#
# In order to enable or disable this script just change the execution
# bits.
#
# By default this script does nothing.
iptables -t nat -A POSTROUTING -o ppp0 -j MASQUERADE
echo 1 > /proc/sys/net/ipv4/ip_forward

exit 0

Simpan perubahan dengan menekan ctrl + X lalu tekan Y. Step routing selesai.

Buat DHCP Server untuk setting automatic di client.

Setting IP static untuk NIC eth0
Nah supaya client ngk perlu setting IP dan DNS masing2 maka perlu diaktifkan service DHCP Server.. Tentunya PC gatewaynya harus memiliki sebuah NIC dengan IP Statis. Buka terminal ketik :

$ sudo nano /etc/network/interfaces

(Perhatikan isi filenya, buat kurang lebih seperti ini dengan asumsi network saya adalah 192.168.0.0/24 dan NIC yg akan disetting IP nya adalah eth0 dengan IP statis 192.168.0.3).

Seting Lengkapnya Bisa Loe.. Donwload DISINI

0 comments:

Post a Comment